Enea Bastianini Langsung Alihkan Fokus ke MotoGP Mandalika 2024, Lanjutkan Kemenangan di Emilia Romagna?

RACER Ducati Lenovo Enea Bastianini tak mau berpuas diri dengan keberhasilannya menjuarai MotoGP Emilia Romagna 2024, ia langsung mengalihkan fokus ke balapan berikutnya yang akan digelar di Indonesia dengan gelaran MotoGP Mandalika 2024.

Ya, Bastianini baru saja memenangi balapan MotoGP Emilia-Romagna yang berlangsung di Sirkuit Misano, San Marino, pada 22 September 2024 malam WIB. Mengawali dari posisi ketiga, Bastianini mampu terus melaju hingga akhirnya mengamankan kemenangan.

Namun kemenangan Bastianini menuai kritik luas. Hal itu tak lepas dari kerasnya overtaking yang dilakukan Bastianini saat mendekati Jorge Martin yang memimpin balapan hingga memasuki tikungan.

Kita tahu, tindakan Bastianini nyaris berdampak pada Jorge Martin. Namun, Martin langsung bergegas ke depan agar tidak terjatuh.

Usai menuntaskan MotoGP Emilia-Romagna 2024, Bastianini langsung fokus menatap balapan selanjutnya di seri tersebut. Ada MotoGP Mandalika 2024 yang digelar di Sirkuit Mandalika, Lombok, Nusa Tenggara Barat (NTB), pada Minggu 29 September 2024 pukul 14.00 WIB.

Bastianini tentu saja bertekad meraih hasil bagus pada balapan tersebut. Tak heran, ia pun langsung fokus mempersiapkan diri kini untuk melanjutkan tren positifnya.

“Saya suka cara kami membuat segalanya berjalan baik dan saya senang dengan kerja yang dilakukan tim. Mereka mencoba memberi saya 100% untuk menang, jadi kondisinya bagus. Sekarang dimulailah tur Asia yang biasanya saya sukai,” kata Bastianini, dikutip Motosan, Selasa (24/9/2024).

“Melihat bagaimana akhir pekan ini berjalan, ini jelas merupakan akhir pekan yang luar biasa.

“Saya pikir ini hari yang baik dan saya tidak ingin terlalu menikmatinya. Besok saya akan berangkat ke Indonesia, jadi misalkan saya menang selalu ada yang harus segera dilakukan agar bisa naik motor”, tutupnya. Bastianini.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *